SOLOPOS.COM - Menteri Perdagangan yang juga peserta Konvensi Partai Demokrat Gita Wirjawan (JIBI/Solopos/Antara)

Solopos. com, JAKARTA — Keikutsertaan Menteri Perdagangan Gita Wirjawan dalam Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat sempat mengungkit wacana pengunduran diri. Bahkan, Jumat (20/9/2013), berkembang rumor yang menyebutkan telah ditekennya surat pengunduran diri tersebut. Namun isu sontak dibantah Gita Wirjawan.

Kala dihubungi Jaringan Informasi Bisnis Indonesia (JIBI), Jumat (20/9/2013), Gita membantah kabar yang menyatakan dirinya telah mengirim surat pengunduran diri kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. “Tidak betul”, bantahnya melalui pesan singkat telepon seluler (SMS).

Promosi Dirut BRI dan CEO Microsoft Bahas Akselerasi Inklusi Keuangan di Indonesia

Menko Perekonomian Hatta Rajasa yang dimintai konfirmasi sebelumnya juga mengaku tak mendengar kabar tentang pengunduran diri Gita sebagai Menteri Perdagangan. Pihak Istana Kepresidenan sampai Jumat malam juga belum bisa mengkonfirmasi kabar tersebut.

Staf Khusus Presiden Bidang Ekonomi dan Pembangunan Firmanzah mengaku tidak mengetahui tentang surat pengunduran diri Gita yang diajukan kepada SBY. “Saya belum dengar kabar itu, nanti saya cek lagi. Kita baru ‘landing’ dari Aceh,” kata Firmanzah.

Adapun Sekretaris Kabinet Dipo Alam dan Juru Bicara Kepresidenan Julian Aldrin Pasha tidak mengangkat telepon genggam dan menjawab pesan singkat yang dikirim JIBI.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya