SOLOPOS.COM - Curt Almond berpose dengan koleksi celana dalamnya (Dailymail.co.uk)

Kisah unik seorang pria bangkrut karena hobi membeli celana dalam bermerek ternama.

Solopos.com, BRISTOL – Seorang pria asal Bristol, Inggris, terlilit utang besar karena kebiasaan unik. Pria bernama Curt Almond itu memiliki hobi membeli celana dalam bermerek dan hanya menggunakannya sekali pakai.

Promosi Keren! BRI Jadi Satu-Satunya Merek Indonesia di Daftar Brand Finance Global 500

Seperti dilansir Dailymail.co.uk, Selasa (21/4/2015), Curt Almond merupakan seorang manager restoran setempat. Dia menghabiskan 40 poundsterling atau setara dengan Rp786.500 per pekan untuk membeli celana dalam dengan merek ternama. Bahkan, dia pernah menghabiskan uang senilai 2.000 poundsterling atau sekitar Rp39 juta untuk membeli celana dalam.

Curt hanya menggunakan celana dalamnya itu sekali pakai. Bahkan, dia tidak segan membuang celana dalam bermerek ternama itu.

“Ketika kali pertama saya mengganti celana setiap hari, saya menyukainya. Saya seperti memperlakukan diriku dengan baik,” ujar Curt Almond.

Akibat hobi uniknya itu, Curt Almond bangkrut. Pria 26 tahun itu kini dibuat pusing untuk membayar hutang-hutangnya. “Tapi, pada akhirnya uang saya mulai habis dan saya harus mencari gantinya. Akhirnya, ketika tagihan yang cukup besar datang, saya baru menyadari saya sudah menghabiskan seluruh tabungan saya untuk membeli celana dalam,” imbuh dia.

Saat ini, Curt Almond telah memiliki 365 celana dalam dengan merek ternama. Namun, sebagiannya sudah dibuang karena hanya dipakai sekali. Akibat kisah unik itu, Curt Almond berusaha mencari pekerjaan tambahan untuk melunasi hutang-hutangnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya