SOLOPOS.COM - Seorang lelaki di Jerman yang tak disebutkan secara terperinci identitasnya dikabarkan hamil dan segera melahirkan. (dailymail.co.uk)

Solopos.com, BERLIN — Seorang laki-laki transgender di Jerman bakal menjadi lelaki pertama di Eropa yang melahirkan seorang bayi dengan mengalami proses kehamilan sebelumnya. Kabar tentang lelaki yang dirahasiakan jati dirinya itu dilansir laman aneka berita Daily Mail, Senin (9/9/2013).

Lelaki itu, sebagaimana dimuat dalam dailymail.co.uk, mengandung bayi setelah dirinya mendapat donor sperma. Laki-laki ini akhirnya melahirkan bayi laki-laki dengan bantuan bidan setempat.

Promosi Jelang Lebaran, BRI Imbau Nasabah Tetap Waspada Modus Penipuan Online

Ia dikabarkan menginginkan kelahiran itu dilaksanakan di rumahnya yang terletak di Neukoellin, Berlin, karena tidak ingin tercatat sebagai ibu di rumah sakit mana pun di Jerman.

Sang ayah, yang melakukan donor sperma tersebut mengaku bahwa donor spermanya adalah salah satu terapi yang bisa membuat jenis kelamin seseorang berubah. Penjelasan mengenai donor hormon yang dilakukan oleh sang ayah kepada anaknya itu memang sengaja ditutup-tutupi dengan tujuan melindungi anaknya dari perhatian publik.

Juru bicara Senat Berlin mengatakan bahwa orang tersebut tidak mau menjadi ibu melainkan menjadi ayah. “Dalam kasus ini pria tanpa identitas diri ini mau menjalani hidupnya sebagai ayah, bukan ibu. Dan dirinya juga menolak jika pihak media massa mengumumkan jenis kelamin anaknya,” ujar juru bicara Senat Administrasi Berlin.

Media massa Jerman melanjutkan bahwa bahwa bayi itu dalam perut sang laki-laki itu akan lahir lahir dengan luar biasa karena berasal dari ayah yang sebenarnya ibunya, atau ibu yang ingin menjadi ayah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya