SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Kisah unik datang dari Korsel yang mulai ngetrend operasi plastik untuk anjing.

Solopos.com, SEOUL – Operasi plastik sudah menjadi gaya hidup di Korea Selatan. Tak melulu manusia, di Negeri Ginseng, hewan bahkan bisa dipermak dengan operasi plastik.

Promosi Siap Layani Arus Balik, Posko Mudik BRImo Hadir di Rute Strategis Ini

Laman Choshun melaporkan bahwa Korea Selatan kini sedang diramaikan dengan warga yang memberikan piaraan anjing bedah plastik.

Hewan-hewan ini bukan sekadar dipermak bulunya. Hewan yang kebanyakan adalah anjing itu dioperasi layaknya manusia.

Dilansir Liputan6 mengutip Kotaku, Jumat (25/9/2015), prosedur yang harus dijalani anjing-anjing ini diantaranya, botoks, bedah mata serta penghilang gurat perenggangan– dan tidak lupa majikan yang menghambur-hamburkan uang.025979700_1443080341-2

Seorang dokter hewan yang tidak menyebutkan namanya mengatakan, “Operasi plastik untuk hewan pada masa lalu dilakukan untuk keperluan medis, namun hasilnya membuat rupa anjing menjadi lebih baik– berawal dari itu pelanggan mulai ramai melakukan bedah plastik terhadap piaraan mereka.”

Menurut laporan pembedahan ini diduga mencapai sekitar US$250.000 atau sekitar 300 juta!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya