SOLOPOS.COM - Lamaran unik dihadiahi batu meteorit (Chinanews)

Kisah unik ini tentang hadiah lamaran berupa batu meteorit.

Solopos.com, URUMQI – Prosesi lamaran unik di tengah kota Urumqi, Provinsi Xinjiang, Tiongkok,  tertangkap kamera. Seorang pria menghadiahi kekasihnya sebuah batu meteorit seberat 33 ton.

Promosi Oleh-oleh Keripik Tempe Rohani Malang Sukses Berkembang Berkat Pinjaman BRI

Warga sekitar berbondong-bondeong mengabadikan momen lamaran unik tersebut (Chinanews)

Warga sekitar berbondong-bondeong mengabadikan momen lamaran unik tersebut (Chinanews)

Dilansir Shanghaiist dari Chinanews, Rabu (15/3/2017), tidak diketahui secara pasti cara si pria menaruh batu meteorit di tengah-tengah area publik Kota Urumqi. Yang jelas ia meminta bantuan teman-temannya untuk membuka kain penutup meteorit disaat yang ditentukan.

Pria tersebut bernama Liu Fei, ia melamar kekasih yang ditemuinya sejak empat tahun lalu, Wang Fangfang. Tahun 2016 keduanya mengunjungi Kota Kashgar, sebuah kota padang pasir di Tiongkok sebelah barat. Di situ mereka bertemu dengan teman yang mengenal seorang kolektor batu-batu dari luar angkasa.

Tanpa niat apa-apa, keduanya mengunjungi kolektor tersebut. Untuk Liu, batu tersebut ternyata sangat menarik hatinya. Saat bertanya apa perasaan Wang Fangfang, kekasihnya itu juga mengaku suka dengan batu meteorit. Semenjak saat itu Liu mengatur rencana untuk membeli salah satu batu meteorit dari kolektor tersebut.

Meteorit dengan berat kurang lebih 33 ton itu dikabarkan senilai lebih dari 1 juta yuan atau sekitar Rp1,9 miliar. Memilih hadiah lamaran tak biasa, perjuangan Liu Fei berbuah manis. Wang Fangfang menerima lamaran tersebut.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya