SOLOPOS.COM - Penyanyi kehilangan suara (Seventeen.com)

Kisah tragis kali ini datang dari seorang wanita yang kehilangan suaranya.

Solopos.com, SOLO — Pernahkah Anda membayangkan kehilangan suara Anda secara tiba-tiba? Hal ini terjadi pada seorang wanita yang mengaku kehilangan suata emasnya setelah menjalani operasi kecil.

Promosi BRI Sukses Jual SBN SR020 hingga Tembus Rp1,5 Triliun

Dilansir Seventeen, Rabu (20/4/2016), wanita malang ini tak menyebutkan identitasnya. Ia hanya memperkenalkan dirinya sebagai seorang mahasiswi berusia 19 tahun dan berkuliah di jurusan komunikasi.

Sebagai mahasiswi jurusan komunikasi, wanita ini senang menjalin percakapan dengan banyak orang. Selain dikenal pandai berbicara, mahasiswi ini juga pandai menyanyi. Ia bahkan berniat mengikuti audisi di Choicago.

Namun sayang, cita-citanya untuk mengikuti audisi menyanyi di Chicago terkubur dalam-dalam, karena suara emasnya raib, setelah melakukan operasi untuk mengatasi infeksi saluran pernapasannya.

Ketika wanita ini memeriksakan diri ke dokter, dokter tidak tahu pasti apa penyebab utama infeksi saluran pernapasannya. Lalu, dokter pertama itu merujuknya ke dokter spesialis.

Di dokter spesialis inilah, wania tersebut disarankan untuk melakukan operasi kecil di bagian amandel. Alih-alih ingin bebas  dari infeksi saluran pernapasan, wanita ini malah kehilangan suaranya.

Sepekan setelah operasi, wanita ini belum juga bisa bersuara. Ia berpikir mungkin tinggal menunggu beberapa hari lagi. Wanita tersebut nekat pergi ke karaoke bersama teman-temannya. Baru satu jam di tempat karaoke, tiba-tiba darah keluar deras dari mulutnya.

Wanita ini sangat terkejut dan langsung ke dokter. Dokter mengatakan kondisinya akan segera pulih beberapa hari lagi. Wanita itu percaya saja.

Nyatanya, selama tiga bulan setelah operasi, suara wanita ini tak kunjung kembali. Ia mulai panik dan memeriksakan dirinya ke dokter lagi. Dokter menjelaskan langit-langit mulutnya tergeser, sehingga menyebabkan suaranya tak keluar. Akhirnya, sang dokter menyarankan ia mengikuti terapi berbicara.

Wanita malang tersebut menghabiskan waktu beberapa bulan untuk mengembalikan suaranya. Tapi sayang, ia tak bisa lagi bernyanyi. Suara emasnya telah menghilang.

Wanita ini mengambil hikmah dari peristiwa tak menyenangkan ini. Ia bersyukur suaranya kembali, meski tak lagi bisa bernyanyi. Wanita ini bertekat tidak sembarangan memeriksakan diri ke dokter. Ia akan mempelajari kompetensi si dokter terlebih dahulu dan sadar pentingnya berani bertanya detail kepada ahli medis tentang keluhan kesehatannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya