SOLOPOS.COM - Arun memamerkan foto mendiang adiknya Pinki Chauhan(news.com.au)

Solopos.com, NEW DELHI – Kisah tragis menimpa seorang mahasiswi sebuah Universitas di Gurgaon, India. Mahasiswi bernama Pinki Chauhan ini mengakhiri hidupnya dengan membakar diri, seusai mendapat nilai nol dalam ujian.

Laporan Times of India, Kamis (11/12/2014), mengungkap Pinki Chauhan sebenarnya seorang mahasiswi berprestasi. Dia selalu mendapatkan nilai tinggi di setiap mata kuliah.

Promosi Kolaborasi BRI dan Telkomsel Hadirkan Ekosistem Finansial dan Digital

Belakangan dia terlibat cekcok dengan dosen matematika dan fisika lantaran mendapat nilai ujian nol. Gadis berusia 19 tahun itu kesal dan meminta dosen untuk kembali memeriksa hasil ujiannya. Namun permintaan ini tidak dikabulkan.

Pinki sempat menceritakan kejengkelannya ke saudara laki-lakinya, Arun. Namun, rupanya rasa kesalnya sudah tak tertahan lagi.

Pinki Chauman mengguyur tubuhnya dengan minyak tanah dan menyulut api dengan sebuah korek api. Dalam keadaan terbakar, Pinki berlari melintasi halaman kampus universitasnya, sebelum akhirnya terjatuh tepat di depan ruangan rektor kampus.

Pinki meninggal dunia beberapa hari sesudah peristiwa tersebut.

Arun mengungkap saat memutuskan untuk membakar diri, Pinki tengah dalam keadaan tertekan. Dia harus segera lulus kuliah lantaran keluarga memintanya untuk menikah. Pinki harus menyelesaikan kuliah dengan nilai tinggi dan lulus cepat.

“Ia tidak tahu apa lagi yang harus dilakukan,” kata Arun. “Ia membuat dirinya sendiri merasa tertekan,” lanjutnya.

Universitas tempatnya kuliah, Government Girls College, menolak memberikan komentar terkait kasus tersebut. Mereka hanya mengatakan, saat ini kasus itu sedang diselidiki oleh polisi.

Apa yang menimpa Pinki ini merupakan salah satu masalah yang menimpa muda-mudi India. Penelitian yang dirilis di jurnal medis The Lancet pada tahun 2012, mengungkap, di India, kasus bunuh diri justru banyak terjadi di kalangan muda-mudi yang tinggal di kota-kota dengan tingkat kemakmuran tinggi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya