SOLOPOS.COM - Rumah bikinan Xiong Shuihua untuk tetangganya di desa (dailymail.co.uk)

Solopos.com, XINYU – Apa yang dilakukan pengusaha sukses asal Tiongkok ini mungkin langka terjadi. Triliuner bernama Xiong Shuihua baru-baru ini membangun deretan rumah mewah yang dibagikan ke seluruh warga di desa tempat dia tumbuh hingga dewasa.

Kisah inspiratif Xiong Shuihua ditulis Dailymail, Kamis (27/11/2014). Dia seorang pengusaha industri baja yang menghabiskan masa kecil di desa Xiongkeng, Xinyu, sebelah selatan Tiongkok.

Promosi Siasat BRI Hadapi Ketidakpastian Ekonomi dan Geopolitik Global

Xiong tumbuh dari keluarga dan lingkungan yang terbilang miskin. Dia harus meminjam uang untuk bersekolah dan hidup sehari-hari. Saat-saat itu dikenangnya sebagai saat-saat ajaib.

Xiong dibantu oleh masyarakat sekitar dengan memberi pinjaman uang tanpa bunga. Budi baik dari tetangganya ini selalu dikenang Xiong, bahkan saat dirinya sukses jadi pengusaha.

Dia membagi-bagikan rumah mewah kepada seluruh warga di desa tempat ia tumbuh. Dia sedih melihat mereka sebagian masih hidup miskin, sehingga perlu memperoleh rumah yang layak.

Tak cuma membagikan rumah mewah, perusahaan Xiong sekaligus menyediakan makanan mewah bagi warga lansia tiga kali sehari.

“Aku mengumpulkan banyak uang hingga aku tahu aku akan melakukan hal ini [memberikan rumah], dan aku tidak akan lupa aku berasal dari mana,” ujarnya.

Ada 72 keluarga yang tinggal di desa tersebut. Mereka semua hidup dalam keadaan yang memprihatinkan dan dengan jalan masih berupa tanah berlumpur

Xiong mengatakan dirinya ingin membayar utang masa lalu, sekaligus memastikan orang-orang yang membantu keluarganya dan dirinya semasa kecil mendapatkan kembali uang mereka yang dulu dipinjamnya.

Qiong Chu, 75, penduduk lokal desa tersebut mengatakan terkejut pengusaha itu masih ingat apa yang mereka lakukan. “Saya ingat orang tuanya. Mereka orang-orang yang berhati baik dan sangat peduli terhadap orang lain. Dan hebatnya, putranya mewarisi kebaikan hati mereka.”

Apa yang dilakukan Xiong membuat desa ini terkenal ke seantero negeri. Saat ini, sekitar 27% orang di Tiongkok tinggal di bawah garis kemiskinan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya