SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Kementrian Agama (Kemnag) mengutuk penusukan Jemaat Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Bekasi, Asia Sihombing. Kemnag mengimbau pemuka agama di daerah menjaga kerukunan dan tak perpancing insiden tersebut.

“Kami mengutuk keras tindakan kekerasan oleh oknum maupun pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab. Kita doakan korban cepat sembuh dari luka fisik maupun psikis,” kata Sekjen Kementerian Agama Bahrul Hayat di Gedung Kemnag, Jalan Pejambon, Jakarta Pusat, Senin (13/9).

Promosi BI Rate Naik, BRI Tetap Optimistis Penyaluran Kredit Tumbuh Double Digit

Kemnag meminta kasus itu segera diproses secara hukum. “Dan terpenting, kami serukan kepada pemuka agama di daerah untuk menjaga kerukunan, keutuhan, keharmonisan, dan tak terpancing insiden di Bekasi,” ujar dia.

dtc/try

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya