SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JAKARTA — Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan sebanyak 80% calon penumpang penerbangan Batavia Air yang diputus pailit pada 30 Januari 2013 diharapkan bisa diangkut oleh tiga maskapai pengganti hingga April mendatang.

Ketiga maskapai itu adalah Mandala Air, Citilink, dan Travel Ekspres yang secara otomatis akan menjadi rute penerbangan itu sebagai rute reguler mereka setelah dapat menyelesaikan sekitar 150.000 calon penumpang yang sudah memiliki tiket Batavia Air.

Promosi Siap Layani Arus Balik, Posko Mudik BRImo Hadir di Rute Strategis Ini

Direktur Angkutan Udara Diitjen Perhubungan Udara Kemenhub Djoko Murjatmodjo menghimbau kepada seluruh penumpang untuk membawa tiket guna mencegah kemungkinan adanya calon penumpang ‘gelap’ lantaran mengotak-atik tiket elektronik.

“Calon penumpang harus membawa tiket asli dan akan dicocokkan dengan reservasi Batavia Air karena rata-rata sudah dibeli jauh-jauh hari sebelumnya,” ujar Djoko dalam keterangan resmi situs Kemenhub, Sabtu (9/2/2013).

Djoko mengatakan pihaknya berusaha agar seluruh calon penumpang eks Batavia Air dapat terangkut sehingga tidak ada penumpang yang dirugikan akibat pailit yang menimpa maskapai yang sudah beroperasi sejak 2002 itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya