SOLOPOS.COM - Mobil BMW yang menabrak pilar sebuah SPBU mengalami kerusakan (Facebook)

Kecelakaan Spanyol mengenai mobil mewah yang menghindari mobil lain.

Harianjogja.com, SPANYOL — Seorang polisi di Spanyol Selatan hampir saja menjadi korban tabrakan di sebuah Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU).

Promosi BRI Sukses Jual SBN SR020 hingga Tembus Rp1,5 Triliun

Huffingtonpost pada Rabu (7/3/2017) menulis cerita ini bermula saat seorang polisi berhenti di sebuah SPBU untuk mengisi bensin kendaraan dinas di outlet Repsol, Monovar, dekat Alicante pada Sabtu (4/3/2017) sekitar 11.30 waktu setempat. Tiba-tiba ada mobil BMW merah yang masuk dengan kecepatan tinggi dan menabrak dispenser bensin. Beruntung pegawai SPBU dan polisi ini dapat menghindar.

Koran lokal, El Pais melaporkan dari rekaman CCTV SPBU, diketahui BMW ini berusaha menghindari mobil lain yang akan membelok di jalan raya. Melihat kendaraan di depannya akan berbelok, sopir BMW pun memutuskan untuk masuk SPBU. Sayang pengemudi tak dapat mengendalikan setir dan menabrak pilar dispenser bensin.

“Jika mobil ini menabrak kami, kami benar-benar akan terbunuh,” jelas seorang saksi yang berada di tempat kejadian kepada La Sexta.

Uniknya, tak ada orang yang terluka dalam insiden ini.

Polisi pun memanggil sopir BMW dan mobil yang tiba-tiba membelok. Sampai berita ini ditulis, sanksi atas peristiwa ini belum diberikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya