SOLOPOS.COM - Penambangan pasir Merapi (JIBI/Harian Jogja/Sunartono)

Kecelakaan Sleman terjadi di penambangan pasir Pakem.

Harianjogja.com, SLEMAN – Penambang pasir di lereng Gunung Merapi, Sukendro, 22, ditemukan tewas tertimbun material pasir di kawasan Ngipik, Hargobinangun, Pakem, Sleman, Senin (2/11/2015) pagi.

Promosi BRI Borong 12 Penghargaan 13th Infobank-Isentia Digital Brand Recognition 2024

Kapolsek Pakem Kompol Sudaryanto menjelaskan, korban diketahui merupakan warga Dukuhsari RT 01 RW 03, Penggerengan, Kaliangkrik, Magelang. Menurutnya korban tiba di lokasi penambangan pasir sekitar pukul 07.00 WIB. Lalu menambang di areal tambang yang kebetulan milik warga secara manual.

“Pada awalnya menurut warga sekitar melakukan aktivitas seperti biasa,” ungkapnya, Senin (2/11/2015).

Akantetapi penambang lainnya kemudian curiga karena korban tidak ditemukan di lokasi. Bahkan ada beberapa penambang yang sempat mendengar suara reruntuhan pasir di sekitar area tempat menambang yang dilakukan korban. Penambang lainnya berusaha mencari dan mendapati korban tertimbun pasir dengan kedalaman sekitar empat meter.

“Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia,” ujarnya.

Petugas kepolisian, relawan dan warga membantu melakukan evakuasi. Evakuasi dilakukan sekitar sejam. Korban lalu dibawa ke RSUP Sardjito dan diserahkan kepada pihak keluarga.

“Murni kecelakaan tidak ada unsur kesengajaan dari pihak lain,” tegasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya