SOLOPOS.COM - Jubir KPK, Johan Budi

Jubir KPK, Johan Budi

JAKARTA- Munculnya polemik soal kesaksian Angelina Sondakh yang diduga tak jujur, KPK pun berharap saksi berikutnya mau jujur dalam persidangan. Bahkan KPK pun berharap Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Andi Mallarangeng akan dihadirkan sebagai saksi untuk terdakwa M Nazaruddin bisa memberikan keterangan jujur untuk membantu jalannya persidangan kasus Wisma Atlet, Palembang.

Promosi Jaga Jaringan, Telkom Punya Squad Khusus dan Tools Jenius

“Rencananya besok (Rabu, 22/2), Pak Andi dihadirkan di persidangan Nazaruddin. Kita berharap pak Andi memberikan keterangan yang sejujur-jujurnya,” tutur Jubir KPK Johan Budi SP kepada wartawan di kantornya, Jl Rasuna Said, Jaksel, Selasa (21/2/2012).

Di dalam persidangan kasus suap wisma atlet ini, terungkap Andi pernah mengadakan pertemuan dengan Nazaruddin, Angelina Sondakh dan Ketua Komisi X Mahyuddin. Apakah Andi akan ditanyai mengenai pertemuan itu, Johan tidak menjawab secara rinci.

“Yang jelas dia akan ditanyai mengenai kasus wisma atlet,” papar Johan.

Keterangan dari Menpora Andi Mallarangeng tentu diperlukan di persidangan. Pasalnya saksi-saksi sebelumnya, seperti Angelina dan Mahyuddin memberikan keterangan yang dinilai tidak memuaskan.

Angelina membantah mentah-mentah mengenai percakapannya via blackberry messenger dengan Mindo Rosalina Manulang, padahal percakapan itu diakui oleh Rosa. Sedangkan Mahyuddin lebih banyak mengaku lupa terkait pertemuan di ruang Andi Mallarangeng pada akhir 2009. detikcom

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya