News
Rabu, 4 Oktober 2023 - 18:07 WIB

Kaesang Pangarep bakal Bertemu Puan Maharani Kamis Besok

Newswire  /  Surya Dua Artha Simanjuntak  /  Abu Nadzib  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Megawati Soekarno Putri dan Puan Maharani foto bersama saat pernikahan Kaesang-Erina saat resepsi malam di Pendapa Pura Mangkunegaran, Minggu (11/12/2022). (Tangkap Layar CNN Indonesia).

Solopos.com, JAKARTA — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep bakal bertemu dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani pada Kamis (5/10/2023).

Kaesang enggan memerinci apa saja yang akan ia bahas dengan Puan Maharani.

Advertisement

Sebelumnya, Puan Maharani beberapa kali menawari Kaesang untuk masuk ke PDIP.

Namun putra bungsu Presiden Jokowi itu memilih bergabung ke PSI dan langsung ditunjuk sebagai ketua umum.

Advertisement

Namun putra bungsu Presiden Jokowi itu memilih bergabung ke PSI dan langsung ditunjuk sebagai ketua umum.

“Iya (besok siap). Kapan pun saya akan siap (bertemu Puan),” kata Kaesang seusai mengunjungi warga di Kelurahan Cipinang Melayu, Jakarta, Rabu (4/10/2023).

Namun saat ditanya tempat dan jam pertemuan tersebut, putra bungsu Presiden Joko Widodo itu enggan berkomentar lebih rinci.

Advertisement

Selain dengan PDIP, kata Kaesang, PSI juga sudah menghubungi sejumlah pimpinan partai politik lain untuk menjadwalkan pertemuan.

“Semua (parpol), insyaallah nanti kami temui satu per satu. Cuma kan ngatur jadwal nggak gampang,” katanya seperti dikutip Solopos.com dari Antara.

Terkait siapa sosok bakal calon presiden (capres) yang akan didukung PSI dalam Pilpres 2024, Kaesang mengatakan pihaknya belum menentukan.

Advertisement

Ia mengatakan PSI masih netral dan menunggu suara dari kader partai serta masyarakat.

Kaesang menyebut PSI merupakan partai demokratis yang ingin mendengarkan suara dari seluruh elemen masyarakat untuk mendapatkan masukan dalam menentukan calon presiden yang akan didukung.

Menurut dia, PSI perlu mendengarkan suara dari pengurus partai di tingkat provinsi, kabupaten, dan kota, serta dari masyarakat luas.

Advertisement

Setelah itu, PSI akan mengumumkan kepada masyarakat siapa yang akan didukung untuk Pilpres 2024.

Dalam kesempatan serupa, Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie mengatakan pertemuan antara Kaesang dan Puan berlangsung di Jakarta.

Grace menambahkan pertemuan tersebut untuk silaturahim, meminta saran, dan belajar mengenai politik dengan senior.

“Yang pasti, pertemuannya di Jakarta kok, ya, tujuannya untuk silaturahim dan belajarlah dengan senior,” kata Grace.

Puan Maharani membenarkan akan bertemu dengan Kaesang. Namun ia tidak mau berkomentar tentang materi pembicaraan dengan putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu.

“Insya Allah kita akan ketemu, memang saya kan selalu berusaha untuk membuka diri, bersilaturahmi dengan siapapun. Salah satu yang ingin saya ajak ngobrol-ngobrol adalah ketua umum PSI yang baru, Mas Kaesang,” ungkap Puan di kediaman JK, Jakarta Selatan, Rabu (4/10/2023). Terkait apakah dalam pertemuan itu Puan akan mengajak PSI untuk bergabung ke barisan partai politik pendukung pencapresan Ganjar Pranowo, dia belum mau memastikan. “Ketemu dulu, jangan berandai-andai,” katanya sambil tersenyum.

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul “Puan dan Kaesang Bertemu Besok Siang, Bahas Apa?”

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif