SOLOPOS.COM - Prince tampil sebagai bintang tamu dalam final American Idol di The Kodak Theater in Hollywood, California in 24 Mei 2006. (JIBI/Solopos/Reuters/Chris Pizzello}

Kabar duka datang dari dunia hiburan, Prince meninggal dunia.

Solopos.com, MINNESOTA — Musisi legendaris Prince meninggal dunia Kamis (21/4/2016) pagi waktu Amerika Serikat. Penyanyi berpenampilan nyentrik yang populer salah satunya lewat lagu populer 1994-an The Most Beautiful Girl in The World ditemukan tak bernyawa di kediamannya, di Paisley Park Chanhassen, Minnesota, Amerika Serikat, Kamis (21/4/2016) pagi waktu setempat.

Promosi Aset Kelolaan Wealth Management BRI Tumbuh 21% pada Kuartal I 2024

Prince meninggal dalam usia 57 tahun. “Musisi ikonik Prince Rogers Nelson, telah meninggal dunia di rumahnya di Paisley Park pagi ini pada usia 57,” kata humasnya, Yvette Noel-Schure.

Dalam akun Twitternya New York Times @nytimes menyebut sebelum marak emoticon (emoji) Princelah kali pertama yang menggunakan hurup U menggantikan You dalam liriknya.

Okezone memberitakan Prince sempat menderita flu dalam perjalanannya menuju lokasi konser. Pesawat yang membawanya terpaksa mendarat darurat di Moline, Illinois, dan ia dilarikan ke rumah sakit. Namun kondisinya saat itu tidak parah dan ia diperbolehkan pulang pada hari yang sama.

Sepanjang kariernya, Prince pernah memenangkan tujuh Grammy Awards dan meraih 30 nominasi. Lima single-nya menduduki puncak tangga lagu dunia dan 14 lagu lainnya menembus Top 10. Ia memenangkan Oscar kategori Best Original Song Score untuk lagu Purple Rain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya