SOLOPOS.COM - Ketiga pasangan capres-cawapres yakni Anies-Cak Imin, Prabowo-Gibran dan Ganjar-Mahfud berfoto bersama setelah penetapan nomor urut di Kantor KPU, Selasa (14/11/2023) malam. (Istimewa)

Solopos.com, JAKARTA — Debat ketiga capres Pemilu 2024, Minggu (7/1/2024) , akan mempertemukan tiga capres di Istora Senayan, Jakarta, mulai pukul 19.00 WIB. Tema debat ketiga meliputi pertahanan, keamanan, hubungan internasional, globalisasi, geopolitik, dan politik luar negeri.

Pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) dijadwalkan mengikuti sejumlah kegiatan di Jakarta, Minggu (7/1/2024), yang bertepatan dengan kampanye hari ke-41.

Promosi Harga Saham Masih Undervalued, BRI Lakukan Buyback

Berdasarkan keterangan dari Kedeputian Media dan Komunikasi Timnas AMIN yang diterima di Jakarta, Minggu pagi, menyatakan bahwa Anies akan fokus mengikuti debat ketiga Pilpres 2024 yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Istora Senayan Jakarta, pada pukul 18.30 WIB.

Sementara itu, Cak Imin (sapaan akrab Cawapres RI Muhaimin Iskandar) pada hari yang sama akan mengunjungi beberapa tempat di DKI Jakarta.

Menurut keterangan yang sama, kegiatan Cak Imin di Jakarta mulai pukul 11.00 WIB dengan mengadakan Rapat Konsolidasi Rumah AMIN dan Penyerahan Mandat Dukungan di Al-Jazeera Restourant & Hall Polonia, Jakarta Timur.

Selanjutnya, Ketua Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pada pukul 14.00 WIB dijadwalkan di Hotel Acacia, Jakarta Pusat. Di tempat ini akan ada deklarasi dukungan dari keluarga besar Nahdlatul Ulama (NU).

Kegiatan Cak Imin ditutup dengan kegiatan program andalannya, yaitu Slepet Imin di Balai Sarwono, Joglo Kemang, Jakarta Selatan, pada pukul 15.00 WIB.

Sementara itu pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka memilih tidak berkampanye, Minggu, atau hari ke-41 kampanye Pilpres 2024, meskipun keduanya berada di Jakarta.

Sebagaimana disampaikan oleh tim media masing-masing, Minggu, Prabowo-Gibran akan mengikuti kegiatan internal secara terpisah, lalu mereka berkumpul di kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara No. 4, Jakarta Selatan, pada sore hari, untuk bersiap mengikuti debat capres-cawapres ketiga.

Prabowo-Gibran beserta rombongan dijadwalkan berangkat bersama-sama dari Kertanegara menuju ke lokasi debat ketiga capres Pemilu 2024 di Istora Senayan, Kompleks Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Dari Tim Kampanye Nasional (TKN) Pemilih Muda Prabowo-Gibran (TKN Fanta) di Jakarta, Minggu, meluncurkan tim pemburu stunting yang langsung bergerak ke wilayah Cikupa, Tangerang, Banten.

Kegiatan itu untuk menyisir kemungkinan adanya prevalensi kekerdilan pada anak atau stunting, sekaligus mengedukasi masyarakat setempat mengenai stunting dan pentingnya asupan gizi cukup untuk anak-anak dan ibu hamil.

Kemudian, Partai Rakyat Adil Makmur (Prima), yang merupakan bagian dari partai pengusung dan tim sukses Prabowo-Gibran, juga menggelar apel siaga petugas posko pemenangan Prabowo-Gibran se-DKI Jakarta di Bulungan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jakarta, Minggu, pukul 14.00 WIB. Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Perkasa Roeslani, menghadiri kegiatan apel itu bersama Ketua Umum Prima Agus Jabo Priyono.

Sedangkan pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud Md memilih fokus untuk mengikuti debat ketiga capres Pemilu 2024, Minggu (7/1/2024), atau pada hari kampanye ke-41 Pilpres 2024.

Berdasarkan informasi dari Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, pasangan calon itu tidak memiliki agenda khusus sebelum mengikuti debat ketiga capres Pemilu 2024 yang akan berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Minggu petang. Pasangan calon Ganjar-Mahfud dijadwalkan berangkat dari Gedung High End, Jakarta, pukul 17.00 WIB, untuk menuju lokasi debat.

Sebelumnya, debat pertama capres Pemilu 2024 telah diselenggarakan di Kantor KPU, Jakarta, pada 12 Desember 2023. Kemudian, debat kedua cawapres Pemilu 2024 digelar di JCC Senayan, Jakarta, pada 22 Desember 2023.

Rangkaian debat capres-cawapres dijadwalkan masih berlangsung tiga kali lagi, yakni pada tanggal 7 Januari 2024, 21 Januari 2024, dan 4 Februari 2024.

KPU telah menetapkan peserta Pilpres 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.

Masa kampanye berlangsung mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, sedangkan jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya