SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

China–Sungguh beruntung nasib Ou (26), wanita asal China ini selamat dari maut setelah terjatuh dari apartemen lantai 18 apartemen. Semak-semak dan salju rupanya menyelamatkan nyawanya.

“Ia selamat dari ketinggian 200 kaki diperkirakan karena jatuh ke semak-semak, salju dan memakai jaket empuk,” ujar dokter seperti dikutip detikcom dari Beijing Times, Jumat (8/1).

Promosi BRI Peduli Ini Sekolahku, Wujud Nyata Komitmen BRI Bagi Kemajuan Pendidikan

Saat peristiwa itu terjadi Ou hendak menjemur pakaiannya di balkon apartemen. Ou ditemukan tergeletak di atas salju oleh seorang pria yang sedang berjalan-jalan dengan anjingnya.

Dokter di RS Universitas Peking mengaku terkejut melihat kondisi wanita asal Beijing ini. Prof Zhang mengatakan Ou jatuh pada kecepatan 60 meter per jam.

“Jika ia jatuh ke tanah langsung akan luka parah. Beruntung semak-semak, salju dan jaket, membuat dia jatuh itu menjadi empuk,” katanya.

Ou tinggal di apartemen tersebut bersama dua orang mantan teman sekelasnya. Saat kejadian dua orang teman Ou sedang tertidur pulas.

Salah seorang teman Ou mengatakan, Ou sudah sering diperingati agar berhati-hati saat menjemur di balkon.”Kami benar-benar tidak pernah mengharapkan hal seperti ini terjadi,” tandasnya.

dtc/isw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya