SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Semarang (Espos)–Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Jateng menyatakan inflasi bulan Januari 2010 tercatat sebesar 0,74% dengan indeks harga konsumen (IHK) sebesar 116,35%.

“Inflasi bulan Januari ini lebih tinggi dibandingkan inflasi bulan Desember 2009 sebesar 0,30%,” kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Jateng, Lukito Prapto Prijoko kepada wartawan di Semarang, Senin (1/2).

Promosi BRI Kantor Cabang Sukoharjo Salurkan CSR Senilai Lebih dari Rp1 Miliar

Sedangkan untuk laju inflasi year on year (Januari 2010 terhadap Januari 2009) sebesar 4,19%, lebih rendah dibandingkan tahun 2009 (Januari 2009 terhadap Januari 2008) sebesar 8,20%.

Lebih lanjut Lukito menjelaskan, dari hasil survei biaya hidup (SBH) di empat kota di Jawa Tengah (Jateng) masing-masing, Kota Semarang, Kota Solo, Kota Tegal, dan Purwokerto, semuanya mengalami inflasi.

Inflasi paling tinggi terjadi di Purwokerto sebesar 1,00 % dengan IHK sebesar 117,92 dan inflasi terendah di Kota Solo sebesar 0,63% dengan IHK 111,99%.

Inflasi sambung ia  terjadi karena adanya kenaikan harga pada kelompok barang dan jasa, meliputi kelompok bahan makanan 2,17%, kelompok makanan jadi, minuman, rokok, dan tembakau 1,11%.

Kelompok sandang 0,22%, kelompok kesehatan 0,08%, kelompok pendidikan, rekreasi, dan olahraga 0,07%, kelompok transportasi, komunikasi, dan jasa keuangan 0,10%.

Sedangkan kelompok perumahan, air, listrik, gas, dan bahan bakar mengalami deflasi (penurunan) sebesar 0,03%.

“Penyebab utama inflasi di Jateng pada Januari 2010 yakni naiknya harga beras, tahu, tempe, cabe merah, gula pasir, minyak goreng, dan rokok kretek filter,” tandasnya.

Ia menambahkan memasuki awal Januari beberapa harga beras, cabe merah, dan gula pasir mengalami kenaikan cukup signifikan.

Sedangkan komoditas yang memberikan sumbangan deflasi, antara lain, telur dan daging ayam ras, kacang panjang, bawang merah, jeruk, batu bata, besi kolom, jagung manis, dan pir.

oto

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya