SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JAKARTA — Kelihaian Irjen Djoko Susilo dalam mengumpulkan aset hasil korupsi harus diakui jempol. KPK mencatat jumlah properti Irjen Djoko Susilo yang disita terus bertambah. Angkanya kini bertambah menjadi 26 aset. Itu belum termasuk, tiga SPBU dan empat mobil milik jenderal bintang dua itu. Untuk sementara totalnya 33.

“Tercatat 26 aset ada dalam bentuk tanah dan bangunan yang tersebar di beberapa kota,” ujar Jubir KPK Johan Budi di Jakarta, Rabu (13/3/2013).

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Jumlah aset tersebut belum termasuk empat mobil yang disita KPK. Selain itu juga ada 3 SPBU yang dilakukan penyegelan.

“Ada juga empat mobil yang kemarin sudah disampaikan. Terus ada 3 SPBU yang belum dipasang plang (penyitaan),” kata Johan.

Namun Johan mengaku belum mengetahui berapa jumlah nilai dari kekayaan Djoko yang disita KPK itu. Penyidik juga masih terus menelusuri kemungkinan penyitaan aset-aset lainnya.

“Masih ditelusuri apakah ada kaitan tambahan atau tidak,” kata Johan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya