SOLOPOS.COM - Ketua Bidang Pemenangan Pemilu DPP PDIP Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul, Rabu (22/6/2022). ANTARA/HO-Wisnu Adhi/pri.

Solopos.com, JAKARTA — Ada informasi liar yang menyebut Ganjar Pranowo sudah mendapat restu dari Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri menjadi calon presiden banteng moncong putih.

Ketua DPP PDIP Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul mengaku turut mendengar informasi liar tersebut.

Promosi BRI Kantor Cabang Sukoharjo Salurkan CSR Senilai Lebih dari Rp1 Miliar

Namun ia tidak bisa mengkonfirmasi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo terkait kebenaran informasi tersebut.

“Yang bisa dikonfirmasi adalah Bu Mega. Kalau Pak Rudy [Ketua DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo] mungkin beliau punya feeling [perasaan] atau insting yang hebat, atau sudah diberi kabar oleh Ibu, aku nggak tahu,” ungkap Bambang Pacul di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (11/4/2023).

Bambang Pacul menekankan, urusan capres sepenuhnya ada di tangan pimpinan partainya Megawati Soekarnoputri.

Oleh sebab itu, untuk menginformasikan kabar Ganjar terpilih jadi capres PDIP hanya bisa ke Megawati.

“Soal Pak Ganjar saya enggak tahu-menahu. Gitu lho. Itu sudah dari dulu aku jawab tergantung ketua umum. Itu di bawah ketua umum kami untuk capres-cawapres. Apakah itu nanti Pak Ganjar atau siapapun, itu tergantung ketua umum. Titik,” ucap Bambang Pacul.

Bisnis sudah menghubungi FX Rudy untuk menginformasikan kabar bahwa dirinya sudah mengetahui Ganjar akan jadi capres PDIP di Pilpres 2024.

Meski begitu, hingga berita ini ditulis, belum ada tanggapan dari orang dekat Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu.

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul “Bambang Pacul Belum Tahu Kabar Ganjar Dapat Restu Mega Jadi Capres PDIP”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya