SOLOPOS.COM - Ilustrasi (detik.com)

Iklan kontroversial alat kontrasepsi memicu protes dari kalangan politisi.

Solopos.com, NEW DELHI – Politikus Partai Komunis India, Atul Kumar Anjan, membuat pernyataan mengejutkan. Dia menuding iklan alat kontrasepsi telah memicu menjamurnya kasus pemerkosaan.

Promosi Kuliner Legend Sate Klathak Pak Pong Yogyakarta Kian Moncer Berkat KUR BRI

“Jika iklan seperti ini ditunjukkan di televisi India dan di surat kabar, insiden pemerkosaan akan naik,” kata Anjan saat berpidato di Negara Bagian Uttar Pradesh. “Ini harus dihentikan.”

Iklan yang dimaksud Anjan adalah yang menampilkan bintang film biru Sunny Leone. Sunny diketahui dekat dengan duni hiburan India lantaran pernah main dalam salah satu judul film Bollywood.Dia memiliki banyak penggemar di India.

Pernyataan itu dikritik kelompok-kelompok perempuan dan membuat marah para penggemar Sunny Leone.

“Pemerkosaan disebabkan oleh kebejatan laki-laki serta kurangnya perhatian terhadap perempuan, bukan karena pornografi, wanita telanjang, atau yang lain,” ucap Kavitha Krishnan, aktivis pejuang hak perempuan India.

Anjan baru-baru ini telah meminta maaf kepada para pendukung Leone. Namun, dia menuturkan masih tidak menyetujui iklan tersebut. “Iklan Sunny Leone ini adalah vulgar, dan saya akan terus melawannya,” kata Anjan, seperti dilansir BBC, Kamis (3/9/2015).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya