SOLOPOS.COM - Haryono Isman (JIBI/Bisnis Indonesia)

Haryono Isman (JIBI/Bisnis Indonesia)

JAKARTA—Jabatan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) dinilai harus diberikan pada kader Partai Demokrat yang sangat berpengalaman dalam memimpin organisasi.

Promosi Siasat BRI Hadapi Ketidakpastian Ekonomi dan Geopolitik Global

Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Hayono Isman mengatakan pengalaman tersebut syarat mutlak karena Menpora yang baru hanya punya 1,5 tahun untuk membenahi berbagai konflik antar organisasi olahraga Indonesia, khususnya sepak bola.

“Menteri ini tidak boleh membuat langkah salah karena waktu yang dimiliki sangat sempit,” kata mantan Menpora di era Orde Baru ini, di sela-sela sebuah acara resepsi pernikahan di Bidakara, Minggu (6/1/2013) malam.

Dia mengungkapkan beberapa kader Demokrat memenuhi latar belakang yang sangat panjang sebagai pengurus beberapa organisasi. Hayono mengajukan beberapa nama seperti Wakil Sekjen Demokrat Ramadhan Pohan, Khotibul Umam dan Saan Mustopa.

“Mereka punya pengalaman di organisasi kepemudaan, kalau dari olahraga saya belum melihat ada yang menonjol,” katanya.

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, menurut, Hayono akan sangat berhati-hati dalam mengisi jabatan yang ditinggalkan Andi Mallarangeng tersebut. Dia menjelaskan SBY akan bertanya kepada tokoh-tokoh dari Demokrat dan tokoh dari dunia olahraga mengenai calon yang dianggap pantas sebagai Menpora baru.

Hayono sendiri menyatakan kesediaannya untuk kembali menjabat Menpora sebagai bentuk kesiapan sebagai kader Demokrat menjalankan amanat dari Ketua Dewan Pembina Demokrat, SBY.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya