SOLOPOS.COM - Ilustrasi penambangan minyak dan gas bumi (JIBI/Bisnis/Dok)

Harga minyak dunia Minyak West Texas Intermediate (WTI) di New York Mercantile Exchange untuk kontrak Oktober 2015 kembali turun.

Solopos.com, NEW YORK – Harga minyak mentah kembali melemah. Setelah anjlok hingga 7%, hari ini, Rabu (2/9/2015), harga minyak mentah melemah 2%.

Promosi BRI Sambut Baik Keputusan OJK Hentikan Restrukturisasi Kredit Covid-19

Dilaporkan Bloomberg, Rabu, Minyak West Texas Intermediate (WTI) di New York Mercantile Exchange untuk kontrak Oktober 2015, pukul 09:49 WIB, Rabu (2/9/2015) turun 44,28 poin atau 2,49% ke US$44,28 per barel. Pada penutupan Selasa anjlok 7,7% ke US$45,41/barel.

Minyak Brent di London kontrak Oktober, pada pukul 09:50 WIB melemah 0,88 poin atau 1,78% ke 48,68. Pada penutupan perdagangan Selasa berada di level US$49,56/barel atau melemah 8,48%.

Minyak turun di bawah US$45 per barel, sebelum perkiraan data pemerintah AS terkait stok minyak mentah dirilis. Diperkirakan persediaan meningkat 900.000 barel, menurut survei Bloomberg sebelum rilis Rabu. Iran meningkatkan produksi sebesar 1 juta barel per hari.

Minyak tertekan di tengah spekulasi membanjirnya pasokan global yang mendorong harga ke tren bearish yang berkepanjangan. ” Volatilitas di pasar energi terus terjadi,” kata Michael McCarthy, Chief Strategist CMC Markets.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya