SOLOPOS.COM - ilustrasi emas batangan (JIBI/Liputan6)

Harga emas hari ini untuk acuan Antam naik Rp1.000 per gram.

Solopos.com, JAKARTA – Harga Emas Antam yang dijual PT Aneka Tambang Tbk (Antam) masih stagnan. Emas Antam ukuran 1 gram dibanderol di hari terakhir 2015 dijual dengan harga Rp545.000.

Promosi Klaster Usaha Rumput Laut Kampung Pogo, UMKM Binaan BRI di Sulawesi Selatan

Dilansir laman Logammulia.com, Kamis (31/12/2015), harga beli kembali (buy back) mengalami kenaikan Rp1.000 menjadi Rp470.000 per gram.

Sementara itu, harga emas 2 gram dibanderol Rp1.050.000 atau Rp525.000 per gram. Emas ukuran 2,5 gram dijual Rp1.302.500 per bar, dengan harga per gram Rp521.000. Emas 3 gram dihargai Rp1.557.000 per bar, dengan harga per gram Rp519.000.

Emas ukuran 4 gram dijual Rp2.064.000 per bar, dengan harga per gram Rp516.000. Emas 5 gram dibanderol Rp2.580.000 per bar atau Rp516.000 per gram.

Selanjutnya, emas 10 gram dijual Rp5.110.000 per bar atau Rp511.000 per gram. Emas 25 gram dijual Rp12.700.000 atau Rp508.000 per gram. Emas 50 gram Rp25.350.000 per bar atau Rp507.000 per gram.

Untuk emas ukuran 100 gram dibanderol Rp50.650.000 per bar atau Rp506.500 per gram. Emas 250 gram Rp126.500.000 atau Rp506.000 per gram. Lalu emas ukuran 500 gram dijual Rp252.800.000 atau Rp505.600 per gram.

Selanjutnya, harga emas batik 10 gram dibanderol Rp 5.560.000 dengan harga per gram Rp 556.000. Kemudian ukuran 20 gram, dijual Rp10.725.000 dengan harga per gram Rp 536.250.

Antam juga merilis harga emas kemasan edisi Natal. Harga emas kemasan edisi natal 5 gram dijual Rp2.605.000 per bar dengan harga per gram Rp521.000. Untuk ukuran 2 gram dijual Rp1.075 per bar dan Rp537.500 per gram.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya