SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi


Jakarta–
Setelah menjadi pemicu inflasi di Juni lalu, kini harga cabai merah mengalami penurunan drastis. Turunnya sampai menyentuh Rp 5.000 per kg

Berdasarkan pantauan di Pasar Ciputat, Jakarta, Sabtu (10/7/2010), harga cabai mulai turun hingga Rp 5.000 per kg. Wahyu, salah seorang pedagang cabai di pasar ini menyatakan harga cabai turun sejak 3 hari terakhir.

Promosi Siap Layani Arus Balik, Posko Mudik BRImo Hadir di Rute Strategis Ini

“Cabai merah sekarang Rp 40.000 per kg, turun 3 hari lalu. Kemarin masih Rp 45.000 per kg,” ujarnya.

Sedangkan bawang putih, harga telah naik sejak seminggu lalu menjadi Rp 24.000 per kg. Begitu pun bawang merah yang naik menjadi Rp 16.000 per kg.

Kenaikan harga ini pastinya dikeluhkan masyarakat. Fitri, salah seorang pembeli sayur-mayur di pasar ini turut mengeluhkan kenaikan beberapa komoditas makanan ini.

“Iya harga semua naik, cabai, sayuran, semua naik dan sebagai konsumen kita nggak ada pilihan lain. Pergi ke mana pun harganya segitu juga,” keluhnya.

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat inflasi bulan Juni 2010 mencapai 0,97%. Besaran inflasi Januari- Juni 2010 2,42%, sementara inflasi year on year 5,05%.

“Nyaris 1%, ini cukup tinggi dibanding bulan-bulan sebelumnya,” ujar Kepala BPS Rusman Heriawan.

Rusman mengatakan inflasi ini dipengaruhi kenaikan bahan makanan, dan tidak ada kelompok yang mengalami deflasi. “Inflasi Juni paling besar didorong oleh cabai merah dengan kenaikan 45,7% selama Juni 2010,” ujar Rusma.

dtc/isw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya