SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Kota Gaza (Solopos.com)– Pemerintah Hamas yang menguasai Jalur Gaza pada Senin malam (17/10/2011), mengumumkan status darurat, beberapa jam sebelum pertukaran tahanan dilaksanakan sesuai dengan kesepakatan yang dicapai dengan Israel pekan lalu.

Menurut pihak Israel dan Hamas, prajurit Israel Gilad Shalit yang telah ditahan sejak Juni 2006, dijadwalkan dibebaskan pada Selasa pagi bersamaan dengan pembebasan 1.027 tahanan Palestina dan Arab.

Promosi Siap Layani Arus Balik, Posko Mudik BRImo Hadir di Rute Strategis Ini

Kementerian Dalam Negeri Hamas mengumumkan pemberlakuan status darurat di seluruh wilayah Jalur Gaza mulai Senin malam hingga prosesi penyambutan para tahanan yang dibebaskan digelar pada Selasa siang (18/10/2011).

Dalam siaran pers yang dikirimkan kepada wartawan, pihak kementerian mengatakan bahwa mereka telah selesai melakukan pengaturan keamanan dan persiapan guna menerima para tahanan yang dibebaskan serta memastikan mereka tiba dalam keadaan selamat.

Pernyataan itu juga mengajak para anggota keluarga tahanan dan seluruh rakyat Palestina untuk merayakan dan bergembira tanpa melakukan pelanggaran hukum.

“Tembakan ke udara sangat dilarang,” demikian menurut siaran pers itu.

Kementerian tersebut juga telah memilih rute bus yang akan membawa para tahanan dari Rafah menuju ke Kota Gaza, tempat upacara penyambutan besar bagi mereka akan dilangsungkan. ant

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya