SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Depok--Pendidikan di Indonesia sudah memiliki dasar yang kuat di UUD 1945. Namun, selama ini anggaran untuk melakukan riset masih kecil. Karena itu, untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM) yang handal, Habibie meminta agar pemerintah menaikkan anggaran riset.

Bagi Habibie, ada tiga faktor penting untuk menjadikan SDM Indonesia handal. Ketiganya adalah pendidikan, pelaksanaan riset dan teknologi secara berkesinambungan, dan penyediaan lapangan pekerjaan.

Promosi Tanggap Bencana Banjir, BRI Peduli Beri Bantuan bagi Warga Terdampak di Demak

“Bersyukur di Indonesia pendidikan sudah mendapat tempat di UUD. Saat ini pemerintah tinggal menjabarkan UUD itu secara lebih terarah sesuai kebutuhan pasar,” kata Habibie dalam pidato penganugerahan gelar Doktor Honoris Causa (Dr HC) di Balairung, Kampus Universitas Indonesia (UI), Depok, Sabtu (30/1).

Namun, lanjut Habibie, mengenai pelaksanaan riset dan teknologi dan penyediaan lapangan pekerjaan, pemerintah sudah harus memperhatikan lebih serius dan rinci. “Prasarana dan lembaga riset milik pemerintah, BUMN, dan BUMD perlu mendapat perhatian. Pembinaan usaha kecil menengah juga perlu diseriusi dan anggaran riset dan teknologi perlu ditingkatkan,” pinta Habibie.

Mantan Menristek itu juga meminta agar diberi insentif perpanjakan dan pembinaan bagi para peneliti untuk bekerja sama dengan lembaga riset pemerintah dan swasta, maupun milik asing yang ada di Indonesia. Habibie juga meminta agar perkembangan internet juga perlu diarahkan dan dimanfaatkan dengan baik.

“Indikator-indikator makro memang menarik dan harus diperhatikan. Tapi juga harus diimbangi dengan indikator-indikator mikro, seperti lapangan pekerjaan, kemiskinan, pengangguran, dan sebagainya,” ujar Habibie.

dtc/isw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya