SOLOPOS.COM - Tangkapan layar dari laman Magma Indonesia saat Gunung Api Anak Krakatau mengalami erupsi pada Jumat (4/2/2022) pukul 09.43 WIB. (Istimewa/Magma Indonesia)

Solopos.com, LAMPUNG — Gunung Api Anak Krakatau mengalami erupsi pada Jumat (4/2/2022) pukul 09.43 WIB.

Data yang dihimpun Solopos.com dari laman Magma Indonesia, magma.esdm.go.id, pada Jumat, menyebutkan bahwa Gunung Anak Krakatau mengalami erupsi dengan tinggi kolom abu teramati kurang lebih 600 meter di atas puncak atau lebih kurang 757 meter di atas permukaan laut.

Promosi BRI Catat Setoran Tunai ATM Meningkat 24,5% Selama Libur Lebaran 2024

Unggahan yang dibuat Fahrul Roji itu juga menyebutkan detail kolom abu teramati berwarna kelabu. Intensitas sedang hingga tebal ke arah barat daya.

Baca Juga : Gunung Anak Krakatau Erupsi Lagi, Ini Potensi Bahayanya

Erupsi itu terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 46 milimeter (mm) dan durasi 50 detik. “Rekomendasi, masyarakat maupun wisatawan tidak diperbolehkan mendekati kawah dalam radius 2 kilometer dari kawah,” tulisnya.

Sehari sebelumnya, Kamis (3/2/2022), laman Magma Indonesia juga melaporkan Gunung Api Anak Krakatau mengalami erupsi pukul 16:15 WIB.

Berbeda dengan kondisi Jumat pagi, Magma Indonesia menyebutkan tinggi kolom abu teramati lebih kurang 200 meter di atas puncak pada Kamis. Ketinggian kolom abu itu setara lebih kurang 357 meter di atas permukaan laut.

Baca Juga : Bukan Anak Krakatau, BMKG Juga Bingung Sumber Dentuman Jabodetabek

Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas sedang ke arah timur laut. “Erupsi ini terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 10 mm dan durasi 0 detik.”

Magma Indonesia masih memberikan rekomendasi serupa, yakni masyarakat maupun wisatawan tidak diperbolehkan mendekati kawah dalam radius 2 km dari kawah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya