SOLOPOS.COM - Gempa kali ini bermagnitudo 5,3, terjadi di Kabupaten Tanggamus, Lampung, Rabu (30/3/2022) sekitar pukul 14.44 WIB dengan kedalaman 10 km. (BMKG)

Solopos.com, JAKARTA – Gempa kembali terjadi. Gempa kali ini bermagnitudo 5,3, terjadi di Kabupaten Tanggamus, Lampung, Rabu (30/3/2022) sekitar pukul 14.44 WIB dengan kedalaman 10 km.

Informasi itu disampaikan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui akun Twitternya.

Promosi Direktur BRI Tinjau Operasional Layanan Libur Lebaran, Ini Hasilnya

“Gempa Mag:5.3, 30-Mar-22 14:44:37 WIB, Lok:6.21 LS,104.35 BT (89 km BaratDaya TANGGAMUS-LAMPUNG),” tulis BMKG seperti dikutip Solopos.com.

Baca Juga: Lampung Diguncang Gempa 5,3 SR Guncang, Tak Berpotensi Tsunami

Meski kekuatan gempa cukup besar, BMKG memastikan fenomena alam itu tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

Hingga berita ini diturunkan belum ada laporan resmi terkait dampak yang ditimbulkan.

Berdasarkan data Solopos.com, gempa di sekitar Lampung kali terakhir terjadi pada 27 Januari 2021. Kala itu gempa terjadi di pesisir barat Lampung dengan kekuatan magnitudo 5,4. Gempa bumi itu mengguncang wilayah pesisir barat Lampung.

Baca Juga: Gempa Lampung terasa sampai Bengkulu

Pusat gempa terdeteksi di laut pada kedalaman 10 km. BMKG menyebutkan episenter gempa berada pada 5.13 LS,103.76 BT atau 20 km barat laut pesisir barat Lampung. Gempa tidak berpotensi tsunami.

Guncangan gempa bumi di Indonesia itu dirasakan juga di Liwa, Bengkulu Selatan, Krui Sekincau dan Lampung Barat pada skala III MMI, dan II MMI di Tanggamus dan Way Kanan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya