SOLOPOS.COM - Ilustrasi (google.img)

Ilustrasi (google.img)

JAKARTA-Aksi pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) semakin berani. Sehingga seringkali membuat warga marah. Akibatnya jika warga terlanjur marah melihat pelaku curanmor melukai seorang warga dengan senjata api, maka si pencuri pun dihajar hingga tewas. Itu terjadi Cikarang Selatan, Bekasi,

Promosi Jaga Keandalan Transaksi Nasabah, BRI Raih ISO 2230:2019 BCMS

Peristiwa terjadi di perumahan Villa Mutiara Cikarang, Desa Ciantra, Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi pada Senin (2/7) kemarin pukul 13.00 WIB.

“Pelaku mencuri motor lalu ketahuan dan diteriaki. Sepeda motor curiannya sudah sempat dibawa. Karena diteriaki lalu dikejar warga sampai sekitar 1 km. Karena terkepung dia nggak bisa ke mana-mana lalu dipukuli,” kata Kapolsek Cikarang Selatan, Kompol Badari, saat dikonfirmasi detikcom, Selasa (3/7/2012).

Saat kabur, pelaku sempat menembakkan peluru dari senjata api yang dibawanya. Dor! Peluru pun mengenai lengan kiri seorang warga.

“Peluru kena lengan kiri warga, tembus. Tapi sudah diobati dan sudah boleh pulang,” lanjut Badari.

Karena dihajar massa, pelaku tewas. Peristiwa lantas dilaporkan ke Polsek Metro Cikarang Selatan. Petugas mengamankan barang bukti sebuah senjata api revolver berikut enam butir peluru, satu set kunci T, HP Nokia dan sepeda motor Honda Beat milik korban.

“Pelaku ini belum teridentifikasi karena tidak ada identitasnya. Tapi kita duga dia kelompok Lampung, pemain lama,” imbuh Badari.

Saat ini polisi masih terus melakukan penyelidikan. Diharapkan kelompok pencuri sepeda motor ini bisa segera terungkap semua. Sementara itu jenazah pelaku sudah dibawa ke RS Polri Kramatjati untuk divisum.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya