SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta — Fraksi PDI Perjuangan (FPDIP) DPR RI mendesak agar Polri membentuk tim khusus untuk menyelidiki rekening gemuk milik para jenderal. Hasil investigasi tim ini pun harus dibuka ke publik agar jelas permasalahannya.

“Karena kalau tidak akan merugikan institusi Polri dan karier pejabat Polri yang namanya sudah menjadi opini publik,” ujar Ketua FPDIP Tjahjo Kumolo dalam keterangannya pada detikcom, Kamis (1/7).

Promosi BRI Cetak Laba Rp15,98 Triliun, ke Depan Lebih Fokus Hadapi Tantangan Domestik

Menurut Tjahjo, Komisi III juga bisa proaktif mendesak diadakannya raker khusus dengan Kapolri bersama Menkopolhukam agar internal Polri secepatnya membentuk tim khusus untuk melakukan audit investigasi personel Polri. Hal ini perlu segera dilakukan untuk memperbaiki kepolisian.

“Ini juga perlu dilakukan agar clear semua,” tegas Tjahjo.

dtc/tya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya