SOLOPOS.COM - Eko Patrio. (Instagram/@ekopatriosuper)

Solopos.com, JAKARTA — Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) DPR, Saleh Partaonan Daulay, mengungkapkan pihaknya mempertimbangkan sejumlah kader internal partai untuk maju dalam ajang Pilgub Jakarta 2024.

Saleh menyebutkan tiga nama kader PAN yang didorong untuk maju dalam untuk menjadi bakal calon gubernur atau wakil gubernur di Pilgub Jakarta 2024. Ketiganya merupakan nama yang cukup tenar karena mantan pesohor atau anak elite politik.

Promosi Inaugurasi Desa BRILiaN Batch 1 2024, BRI Beri Apresiasi Bagi 40 Desa Terpilih

“Kita akan mendorong, gimana, mungkin kita bisa jadi calon wakil gubernur misalnya. Kan ada calon-calonnya, tadi saya katakan ada Zita Anjani [putri Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan], ada Eko Patrio, ada Pasha [Ungu] gitu, malah sekarang Uya Kuya gitu,” ujar Saleh di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (21/5/2024).

Meski demikian, dia menyatakan belum ada kepastian sosok yang akan diusung PAN. Menurutnya, PAN masih akan lakukan penjajakan dan evaluasi.

Saleh menjelaskan, banyak faktor yang akan diperhatikan PAN dalam menentukan sosok kepala daerah yang akan diusung dalam Pilkada 2024, terutama di daerah penting seperti Jakarta.

Dia mencontohkan, pertimbangan bentuk koalisi sehingga harus ukur kekuatan melalui kursi DPRD provinsi dan kabupaten/kota.

Dia berpendapat, partai politik di koalisi dengan kursi terbanyak merupakan pihak yang paling berhak mengajukan kader untuk diusung.

“Tapi kalau ternyata kursi kita lebih kecil, itu kita bisa nego. Namanya juga melakukan komunikasi politik dengan partai-partai lain. Nah komunikasi itu termasuk hal itu,” katanya.

Setelahnya, PAN akan melihat peluang menang pasangan calon kepala daerah yang ingin diusung. PAN, lanjutnya, akan selalu memantau hasil survei terbaru.

Berita ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul “Barisan Selebritas PAN Siap Maju Pilkada Jakarta, Uya Kuya Hingga Eko Patrio”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya