SOLOPOS.COM - Sidarto Danusubroto (JIBI/Solopos/Antara)

Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) akan dilantik siang ini. Politikus senior PDIP Sidarto Danusubroto ikut dilantik menjadi anggota Wantimpres di Istana Negara.

Solopos.com, JAKARTA – Politikus senior Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Danusubroto ikut dilantik menjadi anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) di Istana Negara siang ini.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Sejauh ini pihak Istana belum memberi keterangan tentang bidang yang akan dipegang oleh mantan Ketua MPR tersebut. Namun ia concern pada bidang Politik Hukum dan Keamanan (polhukam).

“Latar belakang saya hukum, keamanan, di Polri 35 tahun, DPR tiga periode di komisi IV, komisi hukum dan keamanan, terakhir Ketua MPR. Mungkin di bidang polhukam,” ujar Sidarto saat tiba di Istana Kepresidenan, Senin (19/1/2015).

Sidarto menambahkan Presiden Joko Widodo berasal dari kalangan biasa, bukan elite politik maupun kalangan militer sehingga membutuhkan back up politik. Oleh karena itu anggota wantimpres berasal dari berbagai latar belakang, politik, hukum, tokoh agama, dan lainnya.

“Dengan keterpilihan dari wantimpres ini, dia butuh back up politik, ormas, back up dari pelopor, TNI/Polri, dan sebagainya. Karena orang pintar banyak tapi keputusan itu perlu memilih di antara pilihan, di situ memberikan sumbangan untuk bangsa,” ujar Sidarta yang membawa istri, anak, dan cucunya menghadiri pelantikan Wantimpres.

Presiden Joko Widodo diagendakan melantik sembilan anggota Wantimpres di Istana Negara pukul 11.00 WIB hari ini. Selain Sidarto, anggota Wantimpres lain yang sudah hadir adalah Subagyo H.S., Rusdi Kirana, dan Hasyim Muzadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya