SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO</strong> &mdash; Kelompok pendukung Joko Widodo (Jokowi) yang menamakan diri Relawan Jokowi Bersatu (RJB) mengusulkan nama Jenderal (Purn) Moeldoko sebagai <a href="http://news.solopos.com/read/20180726/496/930317/mahfud-md-punya-survei-sendiri-jokowi-tak-bisa-diprovokasi-soal-cawapres" target="_blank">calon wakil presiden (cawapres) Jokowi</a> untuk maju dalam Pilpres 2019 mendatang.</p><p>Hal itu disampaikan Ketua Umum Relawan Jokowi Bersatu, Silvia Devi Soembarto, di sela-sela rapat konsolidasi kelompok pendukungnya se-Jawa Tengah untuk Pilpres 2019 di Omah Sinten, Sabtu (29/7/2018). &ldquo;Negara ini sedang terguncang menghadapi radikalisme dan intoleransi. Kami ingin Moeldoko. Beliau dari militer, memiliki disiplin tegas, namun santun,&rdquo; katanya.</p><p>Silvia menuturkan kelompok pendukungnya yang terbentuk sejak 10 Maret 2018 saat ini tersebar di 21 provinsi se-Indonesia dan terdiri atas 141 DPD. Pihaknya menyiapkan strategi agar calon presiden yang diusungnya bisa melenggang dua periode melalui <a href="http://news.solopos.com/read/20180728/496/930634/prabowo-rela-tak-nyapres-anies-baswedan-maju-pilpres-2019" target="_blank">Pilpres 2019</a>.</p><p>&ldquo;Ini kesempatan terakhir memenangkan beliau. Kami akan <em>all out</em>. Setelah rakernas, kami akan mengedukasi cara berorganisasi yang baik dan benar. Ketika bertemu Jokowi, tidak melulu <em>selfie</em> dan makan. Kami ajak rapat paripurna, pembentukan formatur, komisi, rapat kerja, dan anggaran,&rdquo; bebernya.</p><p>Berkaca dari strategi pemenangan Jokowi dari <a href="http://news.solopos.com/read/20180728/496/930634/prabowo-rela-tak-nyapres-anies-baswedan-maju-pilpres-2019" target="_blank">Pilpres</a> 2014, Silvia mengutarakan selain konsolidasi internal kelompoknya, pihaknya juga mengarahkan sinergi dengan kelompok relawan lain serta partai koalisi pendukung. &ldquo;Saat ini ada 400-an kelompok relawan. Kami juga ajak koalisi bersama-sema melihat gerakan kami,&rdquo; kata dia.</p>

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya