SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Chicago–5.800 Penerbangan dibatalkan akibat cuaca ekstrim yang melanda  Amerika Serikat. Badai es yang melanda negeri Paman Sam tersebut membuat penerbangan ditunda tiap tiga jam sekali.

Pada Rabu (2/2), seperti yang diberitakan AFP, bebeberapa maskapai penerbangan telah membatalkan hampir 2.800 penerbangan dan pada Senin (31/1) lalu, telah dibatalkan juga hampir 800 penerbangan.

Promosi BRI Catat Setoran Tunai ATM Meningkat 24,5% Selama Libur Lebaran 2024

Bandar Udara Chicago sendiri merupakan tempat tersibuk di dunia, dan saat ini telah membatalkan lebih dari 1.100 penerbangan.

“Kedua bandara di O’Hare dan Midway saat ini juga mengantisipasi untuk membatalkan penerbangan tambahan sepanjang hari,” ujar juru bicara Dapartemen Penerbangan Chicago, Karen.

Selain itu, sekitar 900 penerbangan juga mengalami pembatalan di  Dallas, 650 di Newark, dan hampir 1.100 di New La Guardia York dan bandara JFK. “Badai ini berdampak signifikan terhadap maskapai penerbangan, khususnya mereka yang berada di Chicago,” ujarnya.

dtc/tiw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya