SOLOPOS.COM - Raja Louis XIV dari Prancis (Biography.com)

Inilah catatan peristiwa dunia hari ini, 26 November, yang layak dikenang.

Solopos.com, SOLO – Berbagai peristiwa penting dan bersejarah yang patut dikenang terjadi di berbagai penjuru dunia dari tahun ke tahun pada 26 November. Dihimpun dari The People History dan Brainy History, berikut peristiwa penting yang Solopos.com rangkum dalam catatan peristiwa dunia hari ini, 26 November, demi mengenangnya.

Promosi Didukung BRInita, Dasawisma Pisang Palembang Sulap TPS Liar Jadi Urban Farming

1688

Raja Prancis, Louis XIV, menyatakan perang kepada Belanda.

1790

Seorang astronom asal Jerman, Frederick William Herschel menemukan NGC 13, galaksi spiral di rasi bintang Andromeda. Galaksi ini berjarak 60.48 Mpc (197.270.000 tahun cahaya) dari Bumi.

1865

Pasukan Chile berhasil menaklukkan pasukan Spanyol dalam pertempuran laut di perairan utara Valparaiso, Chile.

1914

Kapal perang Inggris, HMS Bulwark, meledak saat berlabuh di Kingsnorth, Kent, Inggris. Ledakan mengakibatkan 738 dari 750 kru kapal tewas.

1922

Arkeolog dan bangsawan Inggris, Howard Carter dan Lord Carnarvon, memasuki makam Firaun di Mesir. Keduanya merupakan yang pertama berhasil masuk ke makam tersebut. Setelah itu, Lord Carnarvon membiayai ekskavasi makam Tutankhamun, Firaun dari dinasti ke-18, di Lembah Para Raja, Mesir.

1937

Pasukan Kekaisaran Jepang mengalahkan Tentara Revolusioner Nasional, Tiongkok dalam Pertempuran Shanghai. Pertempuran di Shanghai, Tiongkok yang telah berlangsung selama tiga bulan itu pun berakhir.

1948

Arswendo Atmowiloto (Youtube)

Arswendo Atmowiloto (Youtube)

Penulis senior Indonesia, Arswendo Atmowiloto, lahir di Kota Solo, Jawa tengah. Selama ini dia dikenal sebagai penulis dan wartawan yang sangat aktif. Salah satu karyanya yang paling populer adalah novel Keluarga Cemara. Novel ini kemudian diadaptasi dalam sinetron yang populer pada 1996.

1950

Pasukan Tiongkok di Korea Utara melancarkan serangan balasan terhadap Korea Selatan Amerika Serikat. Pertempuran ini dikenal dengan nama Bendungan Chosin, yang memperpanjang Perang Korea.

1990

Lee Kuan Yew (Businesstimes.com)

Lee Kuan Yew (Businesstimes.com)

Lee Kuan Yew mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Perdana Menteri Singapura. Dia mundur dari jabatan yang telah diemban selama lebih dari 30 tahundan digantikan oleh Goh Chok Tong. Meski telah mundur, dia tetap menjadi tokoh politik yang sangat berpengaruh di Singapura.

2012

Sebanyak 16 orang tewas setelah meminum sirup obat batuk beracun di Lahore, Pakistan. Hal tersebut dikatakan pihak kepolisian.



 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya