SOLOPOS.COM - Ilustrasi Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). (Dok/JIBI/Bisnis)

Bursa saham mencatat penguatan IHSG ke level 4.914,42.

Solopos.com, JAKARTA – Mengikuti reli bursa saham Asia, indeks harga saham gabungan (IHSG) hari ini, Rabu (2/7/2015) dibuka menguat 0,21% ke level 4.914,42 dari penutupan sehari sebelumnya di 4.904,06.

Promosi Oleh-oleh Keripik Tempe Rohani Malang Sukses Berkembang Berkat Pinjaman BRI

Pukul 09:21 WIB, indeks masih menguat 0,53% ke level 4.930,02 dengan level tertinggi berada di 4.930,89 dan terendah 4.914,42.

Dari 514 saham yang diperdagangkan, sebanyak 98 saham menguat, 35 saham melemah, dan 381 saham stagnan.

Seluruh sektor dari 9 sektor yang ada, mengalami penguatan. Penggerak utama pagi ini adalah sektor agribisnis sebesar 1,6%.

Indeks Bisnis27 juga dibuka menguat 0,30% ke level 417,75 dari sebelumnya 415,77. Kurs rupiah pada perdagangan hari ini pukul 09:22 WIB masih melemah 0,12% ke  level Rp13.341/US$ dari penutupan sehari sebelumya Rp13.325/US$.

Saham-saham pendorong IHSG pagi ini:

UNVR +1,19%
BBRI +0,95%
LPPF +3,48%
BBNI +1,42%

Saham-saham penekan IHSG pagi ini:

MEGA -5,70%
TPIA -2,99%
CTRS -3,37%
EXCL -0,42%

Sumber: Bloomberg. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya