SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/SOLOPOS/Reuters)

Solopos.com, HONG KONG — Bursa-bursa saham Asia untuk kali pertama dalam empat hari terakhir melemah dipimpin bursa Australia. Selain itu pelemahan dipicu penguatan dolar AS terhadap yen dan ringgit seiring terus melemahnya harga minyak dan emas.

Dilaporkan Bloomberg, Indeks MSCI Asia Pacific di luar Jepang turun 0,2% pada Selasa (23/12/2014) pagi pukul 08.26 waktu Hong Kong. Sementara itu indeks S&P/ASX 200 Australia turun 0,3% dan bursa Jepang libur.

Promosi BRI Pastikan Video Uang Hilang Efek Pemilu untuk Bansos adalah Hoaks

Indeks S&P 500 AS diperkirakan sedikit berubah setelah sebelumnya mencetak rekor tertinggi baru bersama indeks Dow Jones. Sedangkan harga emas turun mendekati nilai terendah dalam tiga pekan terakhir. Sementara itu, harga minyak AS naik 0,5% setelah anjlok 3,3% kemarin.

Hari ini, AS kemungkinan akan merevisi pertumbuhan ekonominya pada kuarter ketiga 2014 setelah penjualan rumah di negara itu meningkat menjelang libur Natal. Hal ini terjadi setelah The Federal Reserve (The Fed) mengindikasikan mempertahankan kebijakan suku bunga rendah (mendekati nol) meskipun ekonomi AS telah membaik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya