SOLOPOS.COM - ilustrasi

ilustrasi

JOGJA—Sejumlah pedagang di Pasar Beringharjo mengaku senang dengan semakin bersihnya lingkungan salah satu pasar terbesar di Jogja tersebut.

Promosi Kuliner Legend Sate Klathak Pak Pong Yogyakarta Kian Moncer Berkat KUR BRI

“Beberapa tahun ini semakin membaik, biasanya ada petugas kebersihan setiap pagi dan sore, dibandingkan beberapa tahun lalu, sekarang cukup bagus,” ujar pemilik toko Yana Souvenir, Aris Budiarto, Minggu (12/2)

Pedagang lainnya, Muslikah, pemilik DS Souvenir mengatakan, kebersihan ini merupakan hal penting bagi kenyamanan pengunjung. Menurut dia, selain kebersihan, penataan di Pasar Beringharjo saat ini juga semakin membaik.

“Tindakan tegas Dinas Pasar menindak mereka yang berdagang bukan ditempat untuk berdagang membuat pasar ini sekarang lebih bersih dan rapi, penataan sudah lumayan baik,” ujar dia.

Hal yang sama disampaikan Nurjanah, pegawai Evi Souvenir. Ia berharap pihak terkait terus meningkatkan kebersihan dan kenyamanan di Beringharjo agar pengunjung lebih banyak.

“Selain kebersihan tempat, kebersihan dari pengamen, pengemis dan pencopet juga merupakan hal penting yang harus diperhatikan sehingga pengunjung benar-benar nyaman belanja disini, hal itulah yang harus ditingkatkan,” ujar Nurjanah.

Kepala Dinas Pengelolaan Pasar Kota Jogja, Ahmad Fadli mengatakan, untuk mengatasi masalah kebersihan di Pasar Beringharjo, pihaknya menggunakan jasa alih daya (outsourcing).

“Sebagai pasar tradisional kami ingin memberikan pelayanan seperti pasar modern, terutama juga dalam hal kebersihan, kami memakai outsourcing yang membersihkan pasar dua kali dalam satu hari,” ujarnya.(JIBI/Harian Jogja/Devi Krismawati)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya