SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Solopos.com)–Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Solo memprediksi Kota Solo kembali mengalami inflasi negatif alias deflasi selama bulan April 2011.

Sekretaris Tim Pengarah TPID Solo, yang juga Pimpinan Bank Indonesia (BI) Solo, Doni P Joewono saat dijumpai wartawan seusai menggelar rapat TPID, di BI Solo, Rabu (27/4/2011) mengungkapkan secara umum survei yang dilakukan tim, memperkuat dugaan Solo kembali mengalami deflasi pada bulan April ini. Seperti diketahui, pada bulan Februari dan Maret, Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Kota Solo juga mengalami deflasi sebesar -0,66% dan -0,8%. “Untuk bulan ini, tim memprediksi Solo kembali mengalami deflasi, dengan kisaran 0,5%-0,9%, akibat penurunan harga sejumlah barang di pasaran,” jelas Doni.

Promosi Safari Ramadan BUMN 2024 di Jateng dan Sulsel, BRI Gelar Pasar Murah

Berdasarkan survei terungkap penurunan harga masih terjadi pada komoditas beras, cabai dan sejumlah bahan kebutuhan pokok lain. Sumbangan terbesar penyebab deflasi, menurut Doni, dipengaruhi tren harga beras yang terus turun.

(tsa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya