SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kota Solo akan menyelenggarakan kegiatan bertajuk Obral Besar Pakaian Jadi dan Produk Soloraya di Grha Wisata Niaga, Jl Slamet Riyadi no 275 Solo, Kamis-Rabu (10-16/9).

Dalam kegiatan yang diadakan untuk kali kedua tersebut, Apindo bekerja sama dengan Asosiasi Pertekstilan Indonesia (API).

Promosi BRI Perkuat Kolaborasi Strategis dengan Microsoft Dorong Inklusi Keuangan

Demikian dikemukakan Ketua Apindo Kota Solo, Baningsih Bradach Tedjokartono ketika mengadakan jumpa pers di rumahnya, Rabu (2/9) malam.

“Kegiatan ini kami selenggarakan dengan tujuan menyediakan kebutuhan masyarakat menengah untuk menyambut datangnya Hari Raya Idul Fitri tahun ini,” ujar Baningsih kepada wartawan.

Jenis barang yang ditawarkan dalam kegiatan tersebut antara lain pakaian jadi, makanan, minuman dan barang kebutuhan lain yang ditawarkan dengan harga super murah.

“Selama kegiatan ini dilangsungkan masyarakat bisa memperoleh beberapa jenis barang seperti pakaian berkualitas produk ekspor dengan harga yang terjangkau,” tandasnya.

Disebutkan Baningsih, kegiatan tersebut didukung beberapa perusahaan besar antara lain Sritex, Batik Danarhadi, Dan Liris, Sari Warna, Batik Semar, Iskandar Tex, Sumber Jaya Garment, Agung Tex serta para pengrajin batik, makanan, minuman yang berada di wilayah Soloraya.

Baningsih memastikan stok pakaian maupun produk makanan dan minuman akan tersedia selama kegiatan berlangsung.

“Rencananya kami akan menawarkan produk-produk tersebut dengan menggelar sekitar 40 stan,” kata Baningsih.

Saat disinggung target transaksi yang diharapkan bisa diperoleh melalui kegiatan tersebut, Baningsih menuturkan pihaknya tidak menetapkan nominal tertentu.

sry

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya