SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Semarang–Ratusan anggota TNI yang tengah kerja bakti di Lapangan Garnisun Kalisari, Semarang, dikejutkan penemuan tengkorak manusia. Polisi masih menyelidiki temuan yang membuat geger kegiatan kerja bakti tersebut.

Aksi sosial itu digelar Kodim 0733/BS Semarang. Mereka membersihkan kawasan sekitar Lapangan Garnisun  Kalisari, Jl. DR Sutomo, Semarang, Jawa Tengah, Selasa (28/9).

Promosi Usaha Endog Lewo Garut Sukses Dongkrak Produksi Berkat BRI KlasterkuHidupku

Berdasarkan informasi yang dihimpun di lokasi, tengkorak ditemukan di ujung lapangan. Saat itu, seorang anggota Kodim sedang membersihkan ilalang. Saat asik membabat ilalang, tiba-tiba anggota TNI itu melihat tengkorak manusia. “Hidung tengkorak itu hilang, seperti terbakar,” kata seorang anggota Kodim.

Peserta langsung melaporkan penemuan itu ke Mapolrestabes yang lokasinya bersebelahan dengan lapangan tersebut. Sejumlah polisi menyisir lokasi untuk mencari kemungkinan adanya bagian tubuh lainnya.

Setelah beberapa lama di lokasi, polisi tak menemukan apa pun. Kemudian, mereka mengamankan tengkorak itu ke kantornya. Belum ada keterangan, apakah tengkorak itu merupakan korban pembunuhan atau berasal dari bekas kuburan.

dtc/tiw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya