SOLOPOS.COM - Sejumlah anak-anak menampilkan tarian dalam kegiatan “Kids Mania: Wonderland Journey” di Plaza Ambarrukmo Jogja. Even tersebut digelar sejak Rabu (17/9/2014) hingga Rabu (24/9/2014) mendatang. (JIBI/Harian Jogja/Abdul Hamied Razak)

Harianjogja.com, JOGJA– Plaza Ambarrukmo (Amplaz) Jogja kembali mempersembahkan event seru untuk anak-anak, Kids Mania: Wonderland Journey. Kegiatan tersebut digelar sejak Rabu (17/9/2014) hingga Rabu (24/9/2014).

Menurut Public Relations Plaza Ambarrukmo, Ayu Rianna Amardhi, kegiatan yang digelar di Hall B Lantai 2 tersebut, dimeriahkan dengan penampilan siswa-siswi TK dan Playgroup di DIY. Mereka berasal dari siswa-siswi Kreatif Primagama, Fastrack Fun School, sanggar Ayo Menari, Attaquin, Purwacaraka, Kembang Sakura, dan lainnya.

Promosi UMKM Binaan BRI Ini Jadi Kuliner Rekomendasi bagi Pemudik di Pekalongan

“Mereka diberikan wadah untuk menari dan menyanyi atau menunjukkan bakat serta mengasah rasa percaya diri untuk tampil di depan publik. Even ini juga dimeriahkan bazaar untuk memenuhi kebutuhan masyarakat,” ujar Ayu, Kamis (18/9/2014) di sela kegiatan.

Selain menikmati pertunjukan Kids Mania, katanya, pengunjung juga dapat berbelanja di booth Early Learning Center (ELC), Gramedia, Kidz Station dan memperoleh informasi tentang pendidikan anak-anak.

“Kalau butuh membuka tabungan untuk anak-anak, kami juga menyediakan Britama Junio di booth Bank BRI. Kami juga memberikan beragam diskon istimewa bagi pengunjung,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya