SOLOPOS.COM - Djarot Saiful Hidayat (tengah). (Dok/JIBI/Bisnis)

Solopos.com, JAKARTA — Politikus PDIP yang juga mantan Wali Kota Blitar, Djarot Saiful Hidayat, mendatangi Sekretaris Daerah DKI guna menyiapkan berkas-berkas persyaratan menjadi kandidat Wakil Gubernur DKI Jakarta.

Djarot Saiful Hidayat mengatakan pihaknya telah membuat janji untuk bertemu Sekda DKI Saefullah. Hal ini karena banyak administrasi yang harus diurus untuk kemudian diajukan. “Sudah janjian ingin ketemu dengan Pak Sekda untuk melengkapi persyaratan yang dibutuhkan,” ujarnya di Balai Kota Jakarta, Jumat (5/12/2014).

Promosi Cuan saat Ramadan, BRI Bagikan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

Administrasi, katanya, ada pula yang harus diselesaikan di tempat tinggalnya di Blitar, Jawa Timur. Sebagai contoh, dia menyebut surat keterangan catatan kepolisian (SKCK). Sementara, ijazahnya telah dikumpulkan ke Sekda. “Tinggal beberapa yang masih di Blitar,” tambahnya.

Mengacu pada Peraturan Pemerintah Pengganti Undang Undang (Perppu) No.1/2014 tentang Pilkada pasal 4 ayat 2, paling tidak terdapat 16 butir terkait dengan dokumen yang harus dilengkapi seorang calon wagub.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya