SOLOPOS.COM - Presiden Jokowi melayani foto warga di warung makan ayam goreng Mbah Karto Tembel di Jl. Jaksa Agung R. Suprapto, nomor 8 Jombor, Sukoharjo, Sabtu (29/11/2014). (iskandar/JIBI/Solopos)

Solopos.com, SUKOHARJO—Agenda Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) ke Wonogiri dimanfaatkan warga Soloraya untuk menyaksikan langsung wajah sang presiden. Saat hendak ke Wonogiri, bakul Pasar Ir. Soekarno Sukoharjo, Sabtu (29/11/2014) berebut ingin menyaksikan Jokowi.

Presiden Jokowi melayani foto warga di warung makan ayam goreng Mbah Karto Tembel di Jl. Jaksa Agung R. Suprapto, nomor 8 Jombor, Sukoharjo, Sabtu (29/11/2014). (iskandar/JIBI/Solopos)

Presiden Jokowi melayani foto warga di warung makan ayam goreng Mbah Karto Tembel di Jl. Jaksa Agung R. Suprapto, nomor 8 Jombor, Sukoharjo, Sabtu (29/11/2014). (iskandar/JIBI/Solopos)

Promosi Jaga Jaringan, Telkom Punya Squad Khusus dan Tools Jenius

Pada siang harinya, setelah menghadiri acara di Wonogiri, Jokowi makan siang di Warung Makan Mbah Karto tembel, Jl Jaksa Agung R Suprapto No 8, Jombor, Sukoharjo.

Saat itulah menjadi momentum yang ditunggu-tunggu warga dan pengunjung rumah makan.

Jokowi dan Ibu Negara, Iriana beserta rombongan tiba di Warung Makan Mbah Karto sekitar pukul 13.00 WIB.

Rombongan yang ikut Jokowi antara lain Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo; Bupati Sukoharjo, Wardoyo Wijaya serta Bupati Magelang, Zainal Arifin.

Di warung makan yang bangunannya berarsitektur gebyok Jawa sederhana ini, rombongan mampir lebih dari setengah jam.

Mereka menikmati makanan ayam goreng sambel blondho milik Fauzan Sulur kesukaan Jokowi.

Pengamanan acara santap siang Jokowi dan rombongan dilakukan seperti biasanya.

Dalam radius 10 meter, warga dilarang mendekati Warung Mbah Karto, tempat Jokowi dan rombongan menikmati santap siang.

Langsung Diserbu

Tapi begitu Jokowi dan Iriana keluar dari warung, langsung menjadi rebutan warga masyarakat sekitar warung Mbah Karto.

Tua, muda, anak-anak remaja, berebut minta foto, merangkul dan mengajak salaman. “Ayo silakan,” ujar Jokowi kepada dua remaja putri yang meminta foto bersama Jokowi yang diapit pasukan pengaman presiden itu.

Sekejap puluhan warga berdesakan minta foto bersama dan bersalaman. Sekitar lima menit Jokowi dikerubuti warga sebeluh masuk ke mobil kepresidenan bepelat nomor merah, untuk melanjutkan perjalanan.

Selain Jokowi, Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo juga menjadi sasaran puluhan warga yang ingin berfoto bersama orang nomor satu di Jateng ini dan bersalaman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya