SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Anggota tim 5 pencari Plt pimpinan KPK, Adnan Buyung Nasution memberi bocoran soal komposisi 3 orang Plt yang tengah dicari. Pastinya, 1 di antara mereka adalah perwakilan dari dalam.

“1 orang dalam KPK, 2 dari luar. Satu harus dari dalam karena memperhatikan saran dari pimpinan KPK yang ada, mereka meminta karena sudah ada yang tune in. Jadi tinggal masuk kerja,” kata Buyung di kantor Wantimpres, Jl Veteran, Jakarta, Senin (28/9).

Promosi Video Uang Hilang Rp400 Juta, BRI: Uang Diambil Sendiri oleh Nasabah pada 2018

Buyung memerinci lebih jauh mengenai yang dimaksud orang dalam tersebut. Menurut dia, orang dalam itu tidak dibatasi pada mereka yang saat ini masih aktif di KPK.

“Kita belum tahu siapa. Bisa jadi direktur atau mantan anggota yang lama. Bisa juga dari orang yang lulus seleksi angkatan pertama dan kedua,” terangnya.

Buyung menjelaskan, orang dari dalam juga memberikan keuntungan yakni tidak memerlukan job training dalam waktu lama. Tapi kenapa komposisinya lebih sedikit?

“Kita butuh banyak darah segar, yang betul comitted pada pemberantasan korupsi. Jangan seperti sekarang ini, agak loyo,” tutupnya.

dtc/fid

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya