SOLOPOS.COM - Accor Hotel (luxuo.com)

Solopos.com, SOLO–Operator jaringan hotel internasional, Accor, sudah ancang-ancang menyikapi persaingan bisnis perhotelan yang menjamur hingga 2016 di Solo. Mereka menggabungkan tiga hotel berbintang sebagai salah satu strategi penjualan.

Langkah itu dilakukan dengan menggelar Corporate Gathering Accor Hotel Solo di dua hotel berbeda, yakni The Royal Surakarta Heritage dan Novotel Solo, Kamis (8/5). Public Relation Manager (PRM) Accor Solo, Ika Florentina, menuturkan langkah itu untuk memenuhi kebutuhan konsumen terhadap penginapan yang beragam. Selain itu dia berharap strategi itu dapat digunakan untuk menyikapi persaingan hotel berbintang di Solo yang makin menjamur.

Promosi Digitalisasi Mainkan Peran Penting Mendorong Kemajuan UMKM

“Harapan kami kebutuhan klien terpenuhi karena jualan lebih variatif. Enggak ada saling caplok. Kami punya segmen berbeda. Ini strategi berjualan bersama dan menguatkan manajemen. Kami ready jualan dan menawarkan sesuatu yang berbeda,” kata Ika saat ditemui solopos.com di sela-sela acara di Ballroom Borobudur Hotel Novotel Solo, Jumat (9/5/2014).

Acara mengundang pelanggan dari perusahaan dan agen perjalanan yang sering bekerja sama dengan tiga hotel jaringan Accor di Solo, yakni The Royal Surakarta Heritage, Hotel Novotel Solo, dan Hotel Ibis Solo. Ika mengaku optimistis langkah itu akan meningkat penjualan. Namun dia mengaku ogah muluk-muluk memasang target.

“Kami meningkatkan kepedulian pelanggan. Kami enggak muluk-muluk. Kami punya tim penjualan yang menawarkan tiga hotel dan berkantor di Hotel Novotel Solo. Prioritas sasaran MICE, government, coorporate dan travel agent,” imbuh dia.

Sementara itu GM The Royal Surakarta Heritage Hotel Solo, Fran Ruano, menyatakan penyatuan tiga hotel yang termasuk dalam jaringan Accor Solo diharapkan dapat menguntungkan pelanggan. Mereka otomatis akan mendapatkan apa yang dibutuhkan sesuai keuangan dan kebutuhan.

Dijelaskan Ruano, apabila ingin menginap di hotel dengan budget terbatas maka silakan menginap di Ibis, hotel bisnis identik dengan Hotel Novotel Solo, sedangkan apabila pelanggan ingin merasakan relaksasi dan suasana berbeda dapat mencoba The Royal Surakarta Heritage.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya