SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Sebanyak 181 WNI yang berada di Chili dilaporkan selamat dari gempa dan tsunami.

“Posisi mereka di ibukota Chili, Santiago dan Concepcion,” ujar Jubir Deplu Teuku Faizasyah, Minggu (28/2). 181 WNI tersebut merupakan keluarga staf KBRI maupun misionaris.

Promosi BRI Sukses Jual SBN SR020 hingga Tembus Rp1,5 Triliun

Faiz juga menerima informasi bahwa sejumlah turis dari Indonesia yang berwisata di Chili dalam kondisi selamat. “Jumlahnya saya belum tahu persis, namun saya mendapat kabar mereka selamat,” ujar Faiz.

Faiz menyatakan, atap bangunan KBRI juga mengalami keretakan akibat gempa 8,8 SR. “Tidak ada kerusakan struktural,” ujarnya.

detikcom/rei

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya