SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Sebanyak 109 orang mengikuti Seleksi Calon Kepala Sekolah (Kasek) SD dan Pengawas TK/SD di SMKN 7 Solo, Selasa-Rabu (8-9/2). Jumlah tersebut terdiri atas 84 calon Kasek dan 25 calon pengawas.

Saat ditemui Espos di sela-sela kegiatan seleksi, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Solo, Rakhmat Sutomo, mengungkapkan mereka yang nantinya lolos seleksi adalah guru yang memiliki lima kompetensi Kasek. Yaitu kompetensi entrepreneur, kepribadian, akademik, sosial dan pedagogik. “Diharapkan Kasek mampu menjadi pendidik, motivator dan tenaga administratif yang handal,” jelasnya.

Promosi BRI Cetak Laba Rp15,98 Triliun, Mayoritas Analis Rekomendasi Beli Saham BBRI

Sementara Walikota Solo, Joko Widodo, mengungkapkan mereka yang nantinya lolos sebagai Kasek akan menjadi manajer sekolah yang handal. Mengetahui kelebihan dan kelemahan sekolah serta mampu memanaj semuanya. “Mengorganisasi, merencanakan dan mengawasi semua hal terkait sekolah,” ujarnya.

ewt

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya