SOLOPOS.COM - Ilustrasi kredit (Antara)

Solopos.com, SOLO — Ulasan tentang plafon penyaluran kredit usaha rakyat atau KUR 2021 senilai Rp253 triliun atau lebih tinggi dibandingkan tahun lalu yang sebesar Rp220 triliun menjadi berita terpopuler Solopos.com, Kamis (9/9/2021) pagi.

Berita terpopuler membeberkan dengan plafon KUR yang bertambah, kuota KUR lembaga penyalur juga meningkat, salah satunya PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. BNI mendapat kuota KUR Rp32 triliun pada 2021, atau bertambah Rp10 triliun dari jatah yang diperoleh pada 2020.

Promosi Kecerdasan Buatan Jadi Strategi BRI Humanisasi Layanan Perbankan Digital

KUR BNI ini bisa memberikan dana pinjaman sampai Rp500 juta dengan tenor yang bisa disesuaikan untuk pemakaian kredit.

Baca juga: Solopos Hari ini: Lingkaran Setan Limbah di Bengawan

Seperti dikutip dari kur.ekon.go.id/bank-bni, fasilitas kredit BNI KUR diberikan hingga maksimal Rp500 juta dengan jangka waktu pengembalian hingga 3 tahun untuk Kredit Modal Kerja dan 5 tahun untuk Kredit Investasi.

Kredit ini diperuntukkan bagi usaha produktif di sektor usaha pertanian, perikanan, industri pengolahan, perdagangan, serta jasa-jasa yang diatur dalam ketentuan pemerintah terkait KUR Mikro.

Suku bunga kredit modal kerja dengan angsuran dan kredit investasi maksimal sebesar 6 persen efektif anuitas per tahun. Jangka waktu kredit modal kerja maksimal 3 tahun dan kredit investasi maksimal 5 tahun.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022 Semalam: Pesta Gol Jerman dan Italia

Sedangkan syarat pengajuan pinjaman KUR BNI sebagai berikut:

Persyaratan Umum :

Warga Indonesia (WNI)

Usaha telah berjalan minimal 6 bulan

Perorangan

– Fotokopi KTP el (E-KTP) dan Kartu Keluarga

– Fotokopi surat nikah (bagi yang sudah menikah)

– Surat ijin usaha (SIUP, TDP, SITU, HO) atau keterangan usaha dari kelurahan / kecamatan

– Fotokopi dokumen jaminan utuk kredit di atas Rp 25 juta*

– Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) untuk kredit diatas Rp 50 juta

Badan Usaha

– Fotokopi KTP el (E-KTP) dan Kartu Keluarga

– Surat izin usaha (SIUP, TDP, SITU, HO) atau keterangan usaha dari kelurahan / kecamatan

– Fotokopi dokumen jaminan utuk kredit di atas Rp 25 juta*

– Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) untuk kredit diatas Rp 50 juta

(*) Bukti kepemilikan tanah, IMB dan PBB, BPKB

Selain ulasan tentang syarat pengajuan KUR BNI, informasi lainnya soal fakta pria Magelang nikahi 3 perempuan sekaligus, pencurian motor di Semanggi Solo, pencabulan anak di Solo, modus pembobolan rekening nasabah Bank Jateng di Klaten, hingga tebing sungai di Karangmalang Sragen diduga jadi sarang ular piton juga masuk daftar berita terpopuler pagi ini.



Berikut 10 berita terpopuler Solopos.com 24 jam terakhir hingga Kamis pagi:

Tawarkan Kredit Sampai Rp500 Juta, Simak Syarat Pengajuan KUR BNI

Viral Pria Magelang Nikahi 3 Perempuan Sekaligus, Ini Faktanya

Motor di Semanggi Solo Digondol Wanita Maling Gegara Kuncinya Nancep

2 Pria Solo Ini Cabuli Anak di Bawah Umur, 1 Korban Anak Kekasih Pelaku

Rekening 53 Nasabah Bank Jateng di Klaten Dibobol via ATM, Begini Modusnya

41 Napi Meninggal dalam Kebakaran di LP Tangerang, Indonesia Disorot Media Asing

Duh, Mesin Diesel Milik Kelompok Tani Gesi Sragen Raib Digondol Maling

Bejat! Usai Pesta Miras, Satpam di Bandungan Rudapaksa Wanita Baru Kenal

Hiii…. Tebing Sungai di Karangmalang Sragen Ini Diduga Jadi Sarang Ular Piton

Bulus di Terowongan Trucuk Klaten Sudah Tua, Ini Rahasianya Berumur Panjang!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya